Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik


Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik
Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik


@ PANTAI SIUNG (SIUNG BEACH)

Hai guys, gimana kabar kalian? Menjelang libur akhir pekan alias weekend saya akan memberikan rekomendasi tempat liburan yang unik dan menarik. Kali ini lokasi wisata yang akan dibahas adalah daerah Yogyakarta alias Jogja. Jika Anda menyukai tempat liburan yang bersuasanakan air, laut, pantai dan pasir halusnya, Yogyakarta punya tempat wisata yang dimaksudkan tersebut adalah Pantai Siung. Pantai Siung adalah salah satu objek wisata menarik yang ada di Jogja di Kec. Tepus, tepatnya berada di Dusun Wates, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Pantai ini memiliki pesona yang sungguh indah, unik dan menarik. Uniknya pada pantai suing ini terletak di bongkahan besar batu karangnya. Untuk lebih jelasnya mengenai Pantai Siung ini, yuk simak ulasan dibawah ini !
Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik

@ LOKASI DAN AKSES MENUJU PANTAI SIUNG (SIUNG BEACH)
Yogyakarta terkenal dengan seni budayanya, selain itu terkenal juga dengan toko oleh-oleh dan tempat-tempat wisatanya yang banyak sekali yang bias kita kunjungi, salah satunya yaitu Pantai Siung ini. Untuk bisa menuju lokasi Pantai Siung, alangkah baiknya Anda gunakan kendaraan pribadi atau dengan menyewa mobil, sebab tidak ada transportasi umum yang menuju ke lokasi Pantai Siung ini. Jalan menuju ke lokasi Pantai Siung ini sudah beraspal dan cukup baik, namun masih banyak tikungan dan tanjakan. Terdapat perbukitan kapur dan juga ladang palawija yang memenuhi sepanjang jalan menuju pantai, maka dari itu Anda harus menggunakan kendaraan yang kondisinya benar-benar baik. Menuju ke Pantai Siung Anda bisa mengambil rute dari Yogyakarta, lalu mengambil jalur Wonosari, dilanjutkan menuju arah Tepus, kemudian Purwodadi dan Anda akan sampai di lokasi Pantai Siung. Waktu tempuh dari Yogyakarta untuk bisa mencapai lokasi pantai ini lebih kurang sekitar 2 jam.
"Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik"

Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik

@ SEJARAH PANTAI SIUNG (SIUNG BEACH)
Di tahun 2005, pemerintah Yogyakarta meresmikan kawasan Pantai Siung ini sebagai lokasi khusus untuk panjat tebing. Masih di tahun yang sama, pantai Siung juga menjadi lokasi Asean Climbing Gathering yang diikuti oleh 250 partisipan dari 65 negara Eropa dan Asia. Hingga sampai saat ini Pantai Siung telah memiliki 250 jalur pemanjatan dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Pantai ini bahkan mendapat sebutan sebagai The Best Rock Climbing Site in Yogyakarta. Hal ini tidak menutup kemungkinan jika ke depannya nanti jumlah jalur pemanjatan ini akan semakin terus bertambah.
"Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik"

Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik

@ KEGIATAN DI PANTAI SIUNG (SIUNG BEACH)
Bagi Anda yang ingin mendaki bersama teman dan memutuskan untuk menginap. Di sebelah timur pantai tersedia camping ground yang bisa Anda gunakan untuk mendirikan tenda. Sehingga Anda bisa berkemah sambil menikmati suasana Pantai Siung di malam hari dan akan lebih mengasikkan lagi jika sambil menyantap jagung bakar. Apabila cuaca sedang cerah Anda dapat tidur dengan beratapkan gemerlapnya bintang di langit.

Pengunjung bebas menggunakan Camping ground namun pihak pengelola tetap memberikan peraturan yang harus ditaati. Beberapa peraturan tersebut adalah tidak membuang sampah di sembarang tempat, tidak mecemari lingkungan, dan yang paling penting adalah menjaga serta tidak merusak habitat penyu. Untuk itu alangkah baiknya jika Anda membawa kantong plastik untuk membuang sampah dari rumah saat berkemah. Dengan begitu Anda ikut berpartisipasi menjaga kebersihan kawasan pantai Siung ini.
"Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik"

Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik

@ HARGA TIKETDAN FASILITAS
Untuk masuk ke Pantai Siung Anda akan dikenakan biaya sebesar 3.000 Rupiah dan biaya parkir untuk kendaraan bermotor sekitar 2.000 Rupiah. Harga ini bisa berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan pengelola. Fasilitas yang terdapat di pantai ini terbilang standar, seperti toilet, tempat parkir, dan warung yang menjual makanan dan minuman.
"Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik"

Nah sahabat Note Travelling, itulah bahasan mengenai "Pantai Siung Yogyakarta yang Unik dan Menarik" yang ada di Yogyakarta. Semoga informasi tersebut dapat bermanfaat dan menjadi tempat untuk liburan Anda dan keluarga selanjutnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BUKIT GRONGGONG + Restaurant Klapa Manis : Tempat Wisata Paling Romantis di Cirebon

Tempat Penginapan di Bekasi Yang Bagus dan Murah

Penginapan di Anyer dari Harga Termurah Sampai Termahal